WASHINGTON, ISLAMICGEO.COM–Sersan Bowe Bergdahl, Tentara Amerika yang dibebaskan Taliban dalam pertukaran tahanan yang diadakan di Teluk Guantanamo dengan lima mantan pimimpinan kelompok bersenjata tersebut, akan menghadapi pengadilan militer karena desersi.
Belum ada penetapan tanggal kapan pengadilan militer akan dilaksanakan. tetapi jika terbukti bersalah, Bergdahl bisa menghabiskan sisa hidupnya di penjara.
“Tuduhan yang dijatuhkan kepada Sersan Bergdahl hari ini telah dirujuk ke pengadilan umum militer” Ujar Eugene Fidell, pengacara prajurit Amerika dalam sebuah pernyataan pada hari Senin.
Bergdahl mengundurkan diri dari tugasnya di Afganistan pada tanggal 30 Juni 2009. Ia pernah ditahan oleh Taliban selama hampir lima tahun.
“Jika dia terbukti bersalah ia akan mendekam dalam penjara selama sisa hidupnya – dia berusia 29 tahun, ini merupakan hal yang sangat serius baginya,” Rosiland Jordan reporter Al Jazeera melaporkan dari Washington DC.
“Tampaknya militer sedang mencoba menyampaikan pesan: ‘. Jika kamu melakukan seperti apa yang dilakukan Bergdahl – meninggalkan tugas – kamu akan menghadapi masalah serius'”
Fidell meminta kepada komite Angkatan Bersenjata untuk tidak melakukan pernyataan lebih lanjut “yang akan merugikan hak klien kami untuk mendapat keadilan “.
Pekan lalu sebuah laporan 98-halaman dikeluarakan untuk mengkritik keputusan pemerintahan Obama yang menukar lima tahanan Taliban dengan Bergdahl.(Aljazeera.com/Hizbullah)
Facebook Comments